26 August 2011

Ayu Dewi Puji Syahrini

Seleb-Online - Gaya bicara Syahrini yang sering mengucapkan ‘Alhamdulillah yah’ menjadi tren. Melihat hal itu, Ayu Dewi mengaku salut dan memuji mantan teman duet Anang Hermansyah itu.

"Orang yang bisa membuat suatu tren, berarti orang yang bisa melihat kesempatan," terang Ayu ditemui di JCC Senayan, Jakarta, Rabu (25/8/2011) malam.

Selain kata-kata dan gaya bicaranya, gaya pakaian Syahrini yang bergaya putri Maroko atau Kaftan yang juga menjadi tren saat ini. Namun, Ayu mengaku tak bisa saat diminta menirukan gaya bicara khas Syahrini.

"Emang dia (Syahrini) doang yang bisa ngomong gitu. Itu cuma dia yang cocok dan bisa bilang, ‘Alhamdulillah yah’. Saya kalau disuruh enggak bisa. 'Naudzubilahminjalik yah' kalau saya," ujarnya berderai tawa.

Mantan tunangan Zumi Zola ini juga tak tertarik memakai baju Kaftan yang dipopulerkan oleh Syahrini. Dia beralasan tak cocok dengan gayanya yang tomboi.

"Ngomongin baju kaftan itu tergantung muka. Kaftan, tergantung di cocok-cocokinnya. Cantik saja sih buat perempuan. Kalau di saya enggak cocok. Saya kan macam wanita perkasa," tutupnya tersenyum
(efi)

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

KapanLagi.com: Selebriti Indonesia | Sandra Dewi : Profil, Foto, Video dan Film
Exit Like/Suka nya jgn Lupa ya Sob :D

Stat